Welcome on Raditart and please like & follow my Web on Twitter & Facebook Thanks for your trust. . . [Technology Education] Creator : Pradiptya Setyahadi ^^0
my dream, destiny, vision, future [Technology Education] Creator : Pradiptya Setyahadi ^^0

Jumat, 16 Maret 2012

"Retina Display" di iPad 3 terbaru

Penjualan perdana iPad generasi ketiga di Australia, Jumat (16/3/2012), disambut dengan kerumunan pengantre yang datang sejak sehari sebelumnya.

Penjualan perdana iPad terbaru ini digelar di Telstra Store, di Sidney, pada tengah malam. Telstra merupakan operator seluler Australia, yang menjual iPad baru secara resmi selain Apple Store. David Tarasenko, menjadi salah satu pembeli yang berada di baris depan antrean untuk mendapatkan iPad generasi tiga.

Lelaki berusia 34 tahun yang berprofesi sebagai manajer konstruksi ini mengaku, tidak sabar untuk memiliki tablet anyar tersebut.

"Ketika Tim Cook mengumumkan iPad terbaru, saya mendengar itu seperti sebuah magis,"katanya.

Salah satu hal menarik dari iPad terbaru adalah penyertaan layar Retina Display beresolusi tinggi 2048x1536 piksel, dengan kepadatan 264 piksel per inci.

Walt Mossberg dan David Pogue, merupakan pembeli yang sangat penasaran dengan tampilan layar iPad generasi tiga.

"Tampilan layar baru sama seperti Anda mendapatkan resep kacamata baru," ujar Mossberg. Sedangkan Pogue mengatakan, resolusi sebesar itu akan membuat teks terlihat sangat tajam.

Baik Mossberg dan Pogue mencatat, pada iPad baru tidak terjadi banyak perbaikan total. Tapi, perubahan teknis yang terjadi sekarang tetap menjaga iPad sebagai pemimpin pasar tablet.

Cerita unik lainnya datang Ryan Han, seorang mahasiswa University of New South Wales. "Saya mengantre iPad terbaru, sama seperti saya mengantre iPad pertama dan iPad 2," kata Han.

Jika kelak iPad generasi empat sudah datang, Han mengaku akan melakukan hal yang sama untuk mengantre berjam-jam pada penjualan perdana.

Sumber :
Reuters



Share

0 komentar:

Posting Komentar